Keep your dream and make it come true

Informasi yang didapat:

  • Dinas perhubungan dan LLAJ memiliki sistem pengawasan kendaraan disebut dengan JTC Center.
  • Adanya JTC untuk mengurangi tingkat kerusakan jalan.
  • Jembatan timbang untuk memantau berat dari suatu kendaraan.
  • Teknologi yang diterap dijembatan timbang:
  1. CCTV yang digunakan untuk melakukan pengwasan secara real time terhadap kondisi lapangan.
  2. Load Shell adalah sensor yang digunakan untuk menghitung berat total kendaraan.
  3. Aplikasi Timbang adalah aplikasi pencatatan terhadap suatu data di lapangan, yang mana terintegrasi dengan dengan Load Shell.
  4. LHR merupakan Laporan Harian Rinci terhadap Jembatang Timbang, yang terintegrasi dengan Aplikasi Timbang.
  • Terdapat teknologi ATCS merupakan teknologi untuk sensor durasi lampu rambu lalu lintas dimana untuk mengatur kemacetan dibeberapa perempatan jalan.
  • Perlengkapan pokok pada ATCS:
  1. Traffic Light Berbasis PLC
  2. Kamera CCTV
  3. Jaringan Komunikasi
  4. Operation Room
  • Software Aplikasi ATCS

Sistem

Kolerasi terhadap FP:

FP yang sedang saya ambil mengenai Video On Demand (VOD). Sebenarnya FP dan kunjungan saya ke DLLAJ kurang begitu sinkron dengan topik yang saya ambil untuk FP. Namun saya akan mencoba memanfaatkan informasi yang saya dapat pada kunjungan DLLAJ untuk diterapkan pada FP. Pada kunjungan ke DLLAJditerangkan terdapat kamera di beberapa jalan yang rawan macet. Dari situ saya mendapat ide untuk penerapan VOD pada streaming video di beberapa jalan yang terdapat kamera. Penerapan VOD yang dimaksud adalah dengan menjual streaming video disemua jalan yang rawan macet kepada user premium dan memberi jalur alternatif yang bisa dilewati oleh user. Untuk pengguna freeuser user hanya mendapat akses streaming video dari daerah rawan macet saja. Dimana FP saya tentang VOD menerapkan 2 jenis user yaitu free user dan premium user. Premium User, user yang membayar full akses di web FP saya sedangkan freeuser hanya user yang sekedar mengakses web FP saya.

 

Usulan Riset:

Riset yang bisa saya ajukan adalah pengembangan lebih lanjut mengenai trafic kontrol pada lampu lalu lintas atau bisa disebut Area Traffic Control System (ATCS) dimana pengaplikasian ATCS sekarang menggunakan sensor panjang antrean dari suatu lajur jalan pada persimpangan 4 arah. Sensor ini bekerja sesuai panjang antrean yang bisa ditangkap oleh kamera pada rambu lalu lintas dia akan mendeteksi antrean kendaraan pada setiap lajur dalam pendeteksian lajur tersebut sensor/kamera menkalkulasikan antrean tersebut masuk kedalam golongan antrean yang mana. Terdapat 3 jenis level antrean yaitu little, medium dan many. Setelah diketahui termasuk golongan antrean yang mana maka plan time table akan mengatur durasi waktu pada lampu rambu lalu lintas yang ada di persimpangan tersebut, pengaturan durasi lampu merah, kuning dan hijau disesuaikan berdasarkan antrean lajur mana yang lebih panjang. Usulan riset dari saya mengenai sistem pendeteksian pada setiap lajur di persimpangan. Usulan saya agar pendeteksian durasi lampu rambu lalu lintasnya dideteksinya berdasarkan jenis kendaraan yang ada pada setiap jalur kendaraan. Dengan mengetahui jenis kendaraan yang ada di setiap lajur memungkin durasi waktu yang efektif untuk lampu merah, kuning dan hijau disetiap lajur perempatan.

Tinggalkan komentar